A.
PILIHAN GANDA
Pilihlah
jawaban yang tepat.
1.
Cermati teks berikut!
Caesar Archangels Hendrik Meo Tnunay
alias Nono berusia 7 tahun, meraih juara pertama kompetisi sempoa dunia
International Abacus World Competition 2022. Bocah asal Kecamatan Amarasi
Selatan, Kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT), bersama ibunya Nuryati
Ussanak Seran, baru-baru ini diundang ke Jakarta untuk menghadiri sejumlah
kegiatan. Nono yang merupakan murid salah satu sekolah binaan Yayasan
Pendidikan Astra-Michael D. Ruslim (YPA-MDR) berkunjung ke Menara Astra untuk bertemu
manajemen dan bermain bersama. Nono mendapatkan piala, sertifikat, dan hadiah
uang tunai sebesar 200 Dollar AS. Penghargaan itu diserahkan oleh Juli Agustar
Djonli selaku Founder Abacus Brain GYM (ABG) Amerika Serikat.
Gagasan pokok teks tersebut adalah .
. .
A. Nono adalah Bocah
asal Kecamatan Amarasi Selatan, Kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT).
B. Nono meraih
juara pertama kompetisi sempoa dunia International Abacus World Competition
2022.
C. Nono merupakan
murid salah satu sekolah binaan Yayasan Pendidikan Astra-Michael D. Ruslim
(YPA-MDR).
D. Nono
mendapatkan piala, sertifikat dan hadiah uang tunai sebesar 200 Dollar AS.
E. Nano diberi
penghargaan oleh Juli Agustar Djonli selaku Founder Abacus Brain GYM (ABG)
Amerika Serikat.
2.
Cermati teks berikut!
Komisi B DPRD
DKI Jakarta memastikan, fasilitas LRT Jakarta dari Velodrome di Jakarta Timur
ke Manggarai di Jakarta Selatan akan mempermudah mobilitas warga. Perubahan
dari semula Velodrome ke Klender berlanjut ke Halim Perdanakusumah, menjadi ke Manggarai,
adalah demi integrasi dengan moda angkutan umum lain,
dan volume keterisian moda yang lebih banyak.
Simpulan teks
tersebut adalah . . .
A.
Perubahan moda Fasilitas LRT dari
Velodrome ke Manggarai dipastikan akan mempermudah mobilitas warga Jakarta.
B.
Fasilitas LRT dari Velodrome ke
klender dipastikan akan mempermudah keterisian moda yang lebih banyak.
C.
Perubahan dari semula Velodrome ke Manggarai akan mempermudah keterisian
moda yang lebih banyak.
D.
Moda Fasilitas LRT Velodrome ke
Klender akan demi integrasi dengan moda angkutan umum lain.
E.
Moda LRT untuk integrasi dengan moda
angkutan umum lain dan volume keterisian moda yang lebih banyak.
3.
Perhatikan teks berikut!
Konten di jagat
media sosial (medsos) seolah kian tak terkontrol. Belakangan ini, kita
dikagetkan dengan sederet tayangan di medsos yang jauh dari nilai-nilai luhur
bangsa Indonesia. Ada yang memperlihatkan sensualitas, hoaks, tipu muslihat,
hedonisme, nekat, aksi sembrono hingga bertaruh nyawa seperti menghadang truk
yang tengah melaju kencang. Bahkan yang terakhir, para pegiat medsos ini
sengaja menyebarkan dengan konten bernuansa eksploitatif dan membahayakan. Ini
seperti terjadi di Nusa Tenggara Barat (NTB), nenek-nenek dieksploitasi lewat
adegan mandi lumpur (mud bath).
Tayangan yang memanfaatkan platform TikTok ini dilakukan secara live streaming atau langsung. Lantaran
hasilnya menggiurkan dan saling menguntungkan, maka aksi ini seperti menjadi
tren. Situasi ini tentu tidak boleh dianggap aman-aman saja. Sebab efek medsos
sangat luar biasa.
Makna istilah hoaks
adalah . . . .
A.
kabar tidak pasti
B.
opini publik
C.
data tidak sesuai
D.
informasi bohong
E.
berita benar
4.
Cermati teks berikut!
(1)
Pejalan kaki sebenarnya sudah mulai
mendapat perhatian dari pemerintah. (2) Salah satunya, dengan ditetapkannya
tanggal 22 Januari sebagai Hari Pejalan Kaki Nasional. (3) Namun, dalam
kenyataannya nasib para pejalan kaki masih ‘’kalah’’ bahkan tersisih dari
dominasi kendaraan baik roda dua maupun roda empat. (4) Kesadaran masyarakat
untuk menghargai hak para pejalan kaki harus terus digaungkan untuk menjamin
keamanan dan kenyamanan mereka. (5) Penetapan 22 Januari sebagai hari pejalan
kaki nasional mengandung makna mendalam. (6) Sebuah tragedi kecelakaan yang
menewaskan sembilan orang pejalan kaki di dekat Kawasan Tugu Tani, Jakarta
Pusat, pada 22 Januari 2012 menjadi awal mula ditetapkannya tanggal tersebut
sebagai hari pejalan kaki nasional.
Inti kalimat
komplek pada kalimat nomor (3) adalah . . . .
A.
Pejalan kaki dapat perhatian
B.
Nasib pejalan kaki kalah
C.
Kenyataannya roda empat mendominasi
D.
Dominasi kendaraan roda dua
E.
Pejalan kaki dan kendaraan roda dua
5.
Perhatiakan teks berikut!
Membangun
kesadaran para orang tua, terutama keluarga muda, untuk memberi perhatian penuh
pada pemenuhan gizi demi tumbung kembang anak yang sehat harus mendapat
penekanan. Hal ini karena merekalah ujung tombak sejatinya yang yang bisa
mewujudkan generasi muda sehat. Salah satu kesadaran yang sangat dibutuhkan
adalah selalu menyediakan asupan gizi untuk balita. Berdasarkan penelitian yang
dirangkum oleh Kemenkes, keterkaitan stunting
dengan protein hewani sangat tinggi. Penekanan pentingnya
protein hewani untuk mencegah stunting
dianggap strategis karena dinilai lebih terjangkau secara harga oleh
masyarakat dan mudah didapatkan. Kemenkes merekomendasikan asupan protein dalam
seharinya bisa mencapai sebanyak 62 gram. Bila kesadaran tersebut bisa muncul,
maka target Generasi Emas 2024 bukan sekadar khayalan.
Tanggapan logis
teks tersebut adalah . . .
A. Pentingnya
protein hewani untuk mencegah stunting dianggap strategis karena dinilai lebih
terjangkau secara harga.
B. Kemenkes
merekomendasikan asupan protein dalam seharinya bisa mencapai sebanyak 62 gram.
C. Salah satu
kesadaran yang sangat dibutuhkan adalah selalu menyediakan asupan gizi untuk
balita.
D. Bila kesadaran
tersebut bisa muncul, maka target Generasi Emas 2024 bukan sekadar khayalan.
E. Upaya Kemenkes
untuk pemenuhan gizi tumbuh kembang anak perlu didukung para orang tua agar
generasi muda yang sehat dapat terwujud.
6.
Cermati teks berikut!
(1)
Piala Dunia 2022 baru seja selesai.
(2) Namun ada banyak pernik yang menarik dari kegiatan itu. (3) Bukan dari sisi
olahraganya saja tetapi juga sisi lain Qatar sebagai tuan rumah. (4) Keramahan
mereka terlihat saat berinteraksi sosial dengan para pendukung masing-masing
tim yang datang ke sana. (5) Warga lokal Qatar pria dan wanita, tua-muda dan
bahkan anak-anak berlomba-lomba membagikan berbagai makanan, minuman, dan buah
yang dimilikinya kepada ribuan penonton tanpa memandang suku, ras, agama, dan
asal negara yang ditemuinya. (6) Bukan hanya kelompok suporter, pelatih timnas
Brazil, Adenor Leonardo Bacchi alias Tite juga merasakan kehangatan dan
keramahan warga Qatar. (7) Jadi, melalui olahraga Qatar memberikan hal-hal
indah yang luar biasa, terutama dari yang paling kecil dan juga memberikan
pelajaran hidup yang sangat bermakna.
Kalimat
simpulan teks tersebut terdapat pada nomor . . . .
A. (1)
B. (3)
C. (5)
D. (6)
E. (7)
7.
Cermari teks berikut!
(1)
Berbagai opsi kebijakan untuk
mengatasi sampah plastik harus terus dicari. (2) Selain cukai, pembatasan
kantong plastik di supermarket/minimarket, juga harus
ada dukungan lain bagi mereka yang berhasil mengelola sampah plastik untuk
didaur ulang. (3) Wacana plastic
credit salah satunya. (4) Wacana ini sempat mengemukan pada sebuah diskusi
terbatas di Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan beberapa waktu lalu.
(5) Ide yang muncul yakni berupa
pemberian kredit tertentu kepada mereka yang berhasil mendaur ulang plastik untuk
kemudian dimanfaatkan kembali.
Maksud kalimat
nomor 5 pada teks tersebut adalah . . .
A.
Kementrian lingkungan hidup dan
kehutanan akan membatasi penggunaan kantong plastik di supermarket/minimarket
untuk mengurangi sampah.
B.
Harus ada dukungan lain bagi mereka
yang berhasil mengelola sampah plastik untuk didaur ulang.
C.
Plastic credit adalah upaya Kementerian
Lingkungan Hidup untuk memproduksi sampah palstik yang dihasilkan supermarket
dan minimarket.
D.
Kementrian lingkungan hidup dan
kehutanan memberikan Ide pemberian kredit kepada masyarakat yang berhasil
mendaur ulang sampah dan memanfaatkannya kembali.
E.
Upaya mengatasi sampah plastik masih
dicari oleh kementrian lingkungan hidup dan kehutanan.
8.
Perhatikan teks berikut!
(1) Jalur
penyeberangan Lumajang-Malang melalui Sungai Curah Kobokan kini sudah bisa
dilalui oleh kendaraan. (2) Sebelumnya, usai erupsi Gunung Semeru dengan
luncuran APG sejauh 6 kilometer pada 12.42 WIB, hujan abu mengguyur sejumlah
daerah di Lumajang. (3) Akibat APG yang terpantau dengan tinggi kolom abu 1.500
meter di atas puncak Semeru, ada 2 kecamatan di Lumajang yang terdampak hujan
abu. (4) Berdasarkan informasi dari BPBD Lumajang hujan abu vulkanik terjadi di
sejumlah desa yang ada di 2 kecamatan di lereng Gunung Semeru. (5) Yakni
Kecamatan Senduro dan Kecamatan Gucialit.
Hubungan kausal
pada teks tersebut terdapat pada kalimat nomor . . . .
A.
(1)
B.
(2)
C.
(3)
D.
(4)
E.
(5)
9.
Perhatikan teks berikut!
Catatan sejarah menunjukkan bahwa Belanda pada awal
abad ke-19 membuat olykoeks, atau diartikan sebagai "kue minyak,". Kue
semacam roti goreng ini biasanya diisi dengan buah, kacang, atau isian lain
yang tidak perlu dimasak. Kismis adalah paduan yang sering
digunakan sebagai isian. Perubahan bentuk olykoeks yang berbentuk bulat menjadi
memiliki lubang pada bagian tengahnya adalah berkat Hansen Gregory, seorang
kapten kapal Amerika pada tahun 1847. Dia membuat solusi dari olykoeks yang
lengkat karena isian dan terkadang tidak matang pada bagian tengahnya dengan membuat
lubang di tengah pada adonan sebelum digoreng.
Lubang ini juga meningkatkan area permukaan yang terkena minyak panas sehingga
mengindari bagian tengah masih mentah. Di mana lubang ini terinspirasi dari
kemudi kapal. Jadilah bentuk donat klasik dengan lubang di tengah yang kita
kenal sampai sekarang.
Ringkasan teks
tersebut adalah . . .
A.
Catatan sejarah menunjukkan bahwa
Belanda pada awal abad ke-19 membuat olykoeks, atau diartikan sebagai "kue
minyak,". Kue semacam roti goreng ini biasanya diisi dengan buah, kacang,
atau isian lain yang tidak perlu dimasak.
B.
Perubahan bentuk olykoeks yang
berbentuk bulat menjadi memiliki lubang pada bagian tengahnya adalah berkat
Hansen Gregory, seorang kapten kapal Amerika pada tahun 1847.
C. Asal usul kue
donat berasal dari kue olykoeks Belanda yang diberi lubang di tengah pada
adonan sebelum digoreng oleh Hansen Gregory, seorang kapten kapal Amerika pada
tahun 1847 sebagai solusi agar kue matang pada bagian tengah.
D.
Kue semacam roti goreng ini diberi
lubang untuk meningkatkan area permukaan yang terkena minyak panas sehingga
mengindari bagian tengah yang lengket dan masih mentah.
E.
Olykoeks kue semacam roti goreng ini
biasanya diisi dengan buah, kacang, atau isian lain yang tidak perlu dimasak.
Kismis adalah paduan yang sering digunakan sebagai isian.
10.
Cermati kutipan cerpen berikut!
(1) Haji Saleh itu
tersenyum-senyum saja, karena ia sudah begitu yakin akan di masukkan ke dalam
surga. (2) Kedua tangannya ditopangkan di pinggang sambil membusungkan dada dan
menekurkan kepala ke kuduk. (3) Ketika dilihatnya orang-orang yang masuk
neraka, bibirnya menyunggingkan senyum ejekan. (4) Dan ketika ia melihat orang
yang masuk ke surga, ia melambaikan tangannya, seolah hendak mengatakan
“selamat ketemu nanti”. (5) Bagai tak habis-habisnya orang yang berantri begitu
panjangnya. (6) Susut di muka, bertambah yang di belakang. (7) Dan Tuhan
memeriksa dengan segala sifatNya.
Bukti latar
tempat pada penggalan cerpen di atas ditunjukkan pada kalimat nomor . . . .
A.
(1), (3), (4)
B.
(1), (2), (4)
C.
(3), (4), (5)
D.
(4), (5), (6)
E.
(4), (6), (7)
11.
Cermati puisi berikut!
Jembatan Hidup
Pernah aku
bangun jembatan
yang megah,
yang menawan.
Tapi selalu
rubuh, rubuh dan rubuh
oleh hembusan
nafas yang keruh
dari semua
dan aku juga.
Kembali aku
terbanting
jatuh ke kali
yang kering.
Tapi besok,
bila pagi datang
aku mulai lagi
yang lebih
kokoh dirancang
bila rubuh, aku
bangun lagi.
Meski seumur
hidupku
aku mulai lagi
dari awal selalu.
(Karya: A. A. Navis)
Amanat puisi
tersebut adalah . . .
A.
Hidup itu penuh dengan kesulitan.
B.
Kita harus memanfatkan kesempatan
yang ada.
C.
Kebahagian akan didapat jika kita
mencarinya.
D.
Kita harus tetap semangat dan
bangkit dari kegagalan.
E.
Seseorang yang selalu meratapi
nasibnya.
12.
Cermati kutipan novel berikut!
Katakanlah
wahai semua pencinta di dunia. Katakanlah ikrar cinta itu hanya karenaNya.
Katakanlah semua kehidupan itu hanya karena Allah. Katakanlah semua getar-rasa
itu hanya karena Allah. Semoga Allah yang Maha Mencinta, yang Menciptakan dunia
dengan kasih-sayang mengajarkan kita tentang cinta sejati.
Semoga Allah
memberikan kesempatan kepada kita untuk merasakan hakikatNya.
Semoga Allah
sungguh memberikan kesempatan kepada kita untuk memandang wajahNya. Wajah yang
akan membuat semua cinta dunia layu bagai kecambah yang tidak pernah tumbuh.
Layu bagai api yang tak pernah panas membakar. Layu bagai sebongkah es yang
tidak membeku.
Kalimat
terakhir kutipan tersebut mengandung majas . . . .
A.
metafora
B.
simile
C.
paradoks
D.
personifikasi
E.
hiperbola
13.
Perhatikan kutipan novel berikut!
Lampu-lampu di
sepanjang lorong sudah dimatikan, bersama delapan kali bunyi sirene, seperti
biasanya. Gelap. Sebuah bola lampu yang tidak terlalu terang menyala di
ujunglorong, di langit-langit atas meja tempat tujuh orang sipir duduk-duduk
merokok dan melempar kartu. Tiap setengah jam, seorang dari mereka membawa
lampu senter, menyusuri lorong hingga ke ujung yang lain.Tepat di depan sel
kami, sel kedua puluh lima, menyeret di atas jeruji besi pentungan yang
dibawanya. "Belum tidur?" seorang sipir, berperut bunci berkumis
tebal, mengarahkan sinar lampu senter ke dalam sel kami, suaranya berat dan
kasar, kebencian dan kebengisan tidak pernah hilang dari wajahnya.
Hubungan antar unsur
intrinsik yang dominan dalam kutipan cerpen tersebut adalah . . . .
A.
alur dan sudut pandang
B.
alur dan latar
C.
latar dan penokohan
D.
amanat dan penokohan
E.
latar dan amanat
14.
Perhatikan kutipan cerpen berikut!
Rafa hanya
tertunduk membisu. Ia tak berani menatap wajah Eriana. Tubuh tegapnya gemetar,
pikirannya kacau.
“Kenapa kamu
tidak jujur?” pertanyaan Eriana seperti hujan panah menusuk relung hatinya.
Akhirnya pertanyaan yang ia takutkan selama ini terlontar dari mulut
kekasihnya. Kalau saja ia tidak menuruti ajakan Jefri untuk ikut tawuran, kalau
saja Dimas tidak menusukkan belati ke lengannya, maka ia tidak mendorong tubuh
Dimas hingga terpental dan tak sengaja tertabrak truk. Peristiwa lima tahun
silam yang berusaha ia kubur, kini harus terkuak lagi setelah ia tahu bahwa
kasihnya adalah adik Dimas. “Kenapa kamu habisi, Abangku!!!”
Penyebab
konflik dalam kutipan cerpen tersebut adalah . . . .
A.
Jefri ketika masih bersekolah dengan
Rafa mengajak Rafa tawuran dan membuat Eriana marah .
B.
Eriana mengetahui bahwa seseorang
yang membunuh Dimas adalah rafa dalam peristiwa tawuran.
C.
Dimas mengubur kenangan masa lalunya
ketika semasa sekolah ia terlibat tawuran pelajar.
D.
Rafa hanya tertunduk membisu. Ia tak
berani menatap wajah Eriana. Tubuh tegapnya gemetar, pikirannya kacau.
E.
Dimas menusukkan belati ke lengan
Rafa kemudian membuatnya tertabrak truk dan terpental.
15.
Cermati kutipan cerpen berikut!
Wanita itu
memandangi wajah anaknya yang bagai malaikat, dan dengan mata yang di kaburkan
oleh kabut keharusan rasa, katanya, “Tirukan kata ibu, anakku. “Tuhan,
kasihilah orang-orang miskin, dan lindungi mereka dari musim dingin; hangatkan
tubuh mereka yang tipis busananya dengan usapan tangan iba kasih-Mu; lihatlah
anak-anak yatim-piatu, yang tergolek tidur di pondoknya yang kumuh dalam
keadaan lapar dan kedinginan tubuh. Dengarlah, oh Tuhan, ratapan para janda
yang membutuhkan pertolongan, gemetar dalam kebimbangan apakah anaknya berhari
depan. Bukalah, oh Tuhan, hati semua insan agar mereka peka melihat si lemah
dalam penderitaan. Anugerahkan belas kasihMu pada para fakir, yang mengetuki
pintu-pintu tertutup, tuntunlah musafir menjauhi marabahaya ke tempat hangat.
Lindungilah, oh Tuhan burung-burung kecil yang kedinginan, pepohonan dan sawah-ladang
dari amukan badai topan; sebab Engkaulah Maha Kasih dan Penyayang.
Nilai yang
terkandung dalam kutipan cerpen tersebut adalah ….
A.
budaya
B.
moral
C.
hukum
D.
politik
E.
religi
16.
Cermati
puisi-puisi berikut!
Persamaan amanat
kedua puisi tersebut adalah . . . .
A.
Bersyukurlah atas keindahan alam
ciptaan Tuhan
B.
Kenangan yang indah akan selalu
diingat
C.
Menceritakan kebahagian dalam
menikmati alam
D.
Ketenangan malam membuat jiwa yang
nyaman
E.
Abadikan momen indah tentang alam
17.
Cermati teks berikut!
Terbesit . . . seiring
beberapa kabar terkait pembangunan infrastruktur transportasi publik
terintegrasi di Jakarta dan sekitarnya. Setelah diputuskan dalam rapat kerja di
Istana Negara, 3 November 2022, PT Jakarta Propertindo (Jakpro) tengah
menuntaskan perizinan untuk pengerjaan LRT Jakarta Fase 1B Velodrome-Manggarai.
Proyek LRT ini ditargetkan bisa dimulai pada kuartal I-2023.
Istilah yang
tepat untuk melengkapi kalimat yang rumpang tersebut adalah . . . .
A.
eufimisme
B.
nepotisme
C.
optimisme
D.
idealisme
E.
komunisme
18.
Cermati teks pantun rumpang berikut!
Malam hari
ombak menderu
Di telinga
terdengar nyata
Terima kasihlah
pada guru
………………………………
Kalimat yang
tepat untuk melengkapi pantun rumpang tersebut adalah . . . .
A.
Tak dapat berkata-kata
B.
Kamilah rakyat jelata
C.
Gemuruh angin mendayu
D.
Jasamu selaluku rindu
E.
Mereka sumber pengetahuan kita
19.
Cermati kutipan resensi film berikut!
(1) Film “5 CM”
karya Rizal Mantovani mengisahkan persahabatan yang penuh makna perjuangan,
cinta dan ambisi serta tidak lekang oleh waktu. (2) Walaupun setiap pemeran
memiliki karakter masing-masing namun mereka tetap memegang teguh semangat jiwa
muda, dan kebersamaan dalam menjalani kehidupan. (4) Konflik yang disajikan pada film ini kurang mengena. (5)
Anak-anak tidak disarankan untuk menonton film ini karena terdapat unsur
percintaan. (6) Film ini mengandung pesan moral yaitu jiwa bersemangat dan
pantang menyerah.
Kelemahan film
pada kutipan resensi film tersebut terdapat pada kalimat nomor . . . .
A. (1)
B. (2)
C. (3)
D. (4)
E. (6)
20.
Perhatikan teks prosedur berikut!
Prosedur
Pemasangan Set Top Box (STB) pada TV analog
(1) Siapkan TV,
STB, dan Remot TV.
(2) Sambung kabel
antena ke STB.
(3) Kemudian kabel
antenna terpasang ke STB, sambungkan kabel RCA (merah, kuning, putih) ke STB.
(4) Setelah TV dan
STB menyala, Pilihlah mode AV pada TV analog.
(5) Nyalakan TV dan
STB dengan remot.
(6) Pilih menu
"Pencarian Saluran", pilih "Pencarian Otomatis".
(7) Setelah
pencarian siaran selasai, pilih "Simpan" dan anda sudah siap menonton
siaran TV digital.
Urutan prosedur yang sesuai adalah . . .
A. (1)-(2)-(3)-(4)-(5)-(6)-(7)
B. (1)-(2)-(3)-(5)-(4)-(6)-(7)
C. (5)-(2)-(3)-(4)-(1)-(6)-(7)
D. (2)-(1)-(3)-(4)-(5)-(7)-(6)
E. (1)-(2)-(3)-(5)-(4)-(7)-(6)
21.
Perhatikan teks berikut!
Pengusaha tahu dan tempe kita resah karena harga
kedelai naik 2,94 persen secara bulanan dan 6,84 persen secara tahunan di pasar
internasional. Kenaikan harga ini ditransfer ke dalam negeri dengan kenaikan
lebih besar.
Sinonim kata “ditransfer” adalah . . . .
A. dipindahkan
B. disesuaikan
C. didapatkan
D. diamankan
E. dikelola
22.
Cermati kalimat berikut!
Selesai dari
pembuatan sidik jari, Anda akan diberikan kartu rumus sidik jari.
Variasi kalimat
yang semakna dengan kalimat kompleks tersebut adalah . . .
A. Kartu rumus
sidik jari akan memberi tahu sidik jari Anda.
B. Pembuat sidik
jari akan memberikan kartu rumus sidik jari.
C. Anda akan
menerima kartu rumus sidik jari setelah pembuatan sidik jari selesai.
D. Setelah
pembuatan sidik jari, Anda harus menyerahkan kartu rumus sidik jari kepada
petugas.
E. Setelah
pembuatan sidik jari selesai, Anda harus menyerahkan kartu rumus sidik jari
kepada petugas.
23.
Cermati kutipan karya ilmiah
berikut!
(1)
Internet saat ini sudah sangat
melekat dalam kehidupan sehari-hari, terutama di kalangan remaja.
(2)
Memang internet cukup membantu dalam
menyelesaikan banyak pekerjaan.
(3)
Akan tetapi ternyata internet pun
tidak terlepas dari hal-hal negatif yang dapat berdampak buruk.
(4)
Apalagi usia remaja merupakan
saat-saat labil sehingga masih sering terseret arus.
(5)
Untuk itu penelitian mengenai bahaya
internet bagi remaja penting untuk dilakukan.
Urutan yang sesuai untuk kutipan karya ilmiah tersebut
adalah . . . .
A. (1)-(2)-(3)-(4)-(5)
B. (1)-(2)-(3)-(5)-(4)
C. (2)-(3)-(1)-(4)-(5)
D. (2)-(1)-(3)-(4)-(5)
E. (2)-(1)-(3)-(5)-(4)
24.
Perhatikan tabel berikut berikut!
Data Peminjaman
Buku Perpustakan SMK Hang Tuah 1 Tahun 2022
No. |
Kelas |
September |
Oktober |
November |
Desember |
||||
Fiksi |
Nonfiksi |
Fiksi |
Nonfiksi |
Fiksi |
Nonfiksi |
Fiksi |
Nonfiksi |
||
1. |
X |
82 |
60 |
80 |
65 |
93 |
74 |
78 |
57 |
2. |
XI |
87 |
57 |
78 |
63 |
87 |
52 |
65 |
54 |
3. |
XII |
76 |
62 |
66 |
55 |
60 |
58 |
51 |
44 |
Simpulan tabel
tersebut adalah . . .
A. Kelas XII lebih
banyak meminjam buku di perpustakan dibanding kelas X dan XI.
B. Siswa yang
meminjam buku tiap bulannya selalu mengalami kenaikan yang signifikan.
C. Siswa kelas X,
XI dan XII lebih minat membaca buku nonfiksi dari pada buku fiksi.
D. Peminjam buku
fiksi lebih banyak daripada peminjam buku nonfiksi tiap bulannya.
E. Siswa kelas XI
bulan Oktober peminjam buku nonfiksi lebih sedikit dari pada buku fiksi.
25.
Perhatikan kutipan berikut!
(1) Globalisasi
yang mulai terasa sejak awal abad 20 memang sudah diperkirakan sedikit banyak
memengaruhi kebudayaan. (2) Kebudayaan seperti perilaku seseorang akan sangat
mudah sekali berubah saat terkena arus globalisasi. (3) Hal tersebut
dikarenakan daripada mudahnya akses untuk mendapatkan informasi dari berbagai
belahan dunia. (4) Sayangnya sebagai negara berkembang Indonesia selalu
khawatir tertinggal dalam arus globalisasi pada berbagai bidang. (5) Ditambah
lagi kebudayaan asli yang terus terkikis dan membuat Indonesia menjadi krisis
budaya. (6) Sehingga bangsa Indonesia harus terus memperkokoh struktur nilainya
agar tidak habis digerus budaya asing.
Kesalahan
penggunakan kata terdapat pada kalimat nomor . . .
A. (1) dan (2)
B. (2) dan (3)
C. (3) dan (4)
D. (4) dan (5)
E. (5) dan (6)
26.
Cermati teks berikut!
(1) Keputusan
negara-negara serumpun untuk bersama-sama mengajukan kebaya sebagai warisan tak
benda ke UNESCO akan tetapi dimaknai sebagai upaya untuk bersama-sama menjaga
kelestarian kebaya. (2) Kebudayaan tak mengenal batas teritori dan tidak bisa
dicegah penyebarannya. (3) Melainkan pula halnya kebaya, bukan hanya berkembang
di Indonesia. (4) Keputusan pemerintah Indonesia mengusulkan kebaya sebagai
warisan tak benda ke UNESCO bersama dengan Malaysia, Singapura, Thailand, dan
Brunei Darussalam merupakan langkah tepat. (5) Selain lebih strategis
dibandingkan jika memilih mekanisme single nomination, (6) keputusan ini
hendaknya juga bisa mengakhiri silang pendapat soal sentimen kepemilikan
tunggal terhadap kebaya.
Penggunaan
konjungsi yang tidak tepat terdapat pada nomor . . .
A. (1) dan (2)
B. (1) dan (3)
C. (3) dan (4)
D. (4) dan (5)
E. (5) dan (6)
27.
Cermati kutipan dua naskah drama
berikut!
Naskah 1
Ketika sampai
di pemukiman, Tere pun bergegas untuk mendekati kerumunan ibu-ibu yang sedang
mencuci di pinggir sungai.
Tere : "Assalamualaikum
ibu-ibu"
Ibu-ibu : "Waalaikumsalam
Neng"
Tere : "Bu,
sesuai dengan apa yang sudah kita bicarakan kemarin, kali ini saya datang ke
sini untuk mengajari anak-anak ibu belajar membaca dan menulis"
Yani :
"Alaa Mas Neng… mbok biar anak-anak kerja dulu cari rongsokan atau ngamen.
Mereka juga harus makan, lumayan hasilnya bisa buat tambah beli makan mereka
juga"
Tere :
"Ibu-ibu, anak-anak itu berhak untuk bisa menulis dan membaca"
Vina : "Memangnya
kalau bisa baca tulis bisa otomatis kenyang? nggak perlu kerja cari duit?
Shinta pun
sontak terdiam sejenak, ia kaget dengan reaksi ibu-ibu di kampung tersebut.
Tere :
"Memang... dengan bisa membaca dan menulis tidak membuat anak merasa
kenyang sekarang. Tapi dengan bisa baca tulis itu akan membuat anak-anak ibu
bisa memiliki kehidupan yang lebih layak dan baik dari kehidupan ibu-ibu
sekarang. Mosok ibu-ibu mau anaknya jadi pemulung dan pengemis juga nanti kalau
sudah besar? Tidak kan?”
Naskah 2
Pada suatu hari
ketika Sahra, Revanda dan Carla sedang bertemu, Carla mendapat teguran dari kedua
temannya lantaran sikapnya masih saja seperti anak kecil.
Sahra : "Apa
sih yang harus kita lakukan supaya keinginan kita itu nantinya bisa terealisasi
dan tidak hanya sekedar mimpi saja?” (sambil melirik ke arah Rira)
Revanda : "Ya
tentunya harus banyak sekali yang harus kamu lakukan! Sederhananya, misalkan
dari sekarang, kamu harus mulai menata kehidupan dan kepribadian kamu lebih
dewasa lagi!"
Jawaban Revanda
sejatinya ditunjukan kepada Carla. Pasalnya, sebagai sahabat ia ingin membuat
sahabatnya bersikap lebih baik lagi dan sama-sama belajar untuk memahami dan
menghormati karakter masing-masing, agar pertemanan tetap terjalin.
Perbedaan
karakter tokoh Tere pada naskah 1 dan tokoh Carla pada naskah 2 adalah ....
A. Tere memiliki
sikap dewasa dan Carla pendiam
B. Tere memiliki
sikap dermawan dan Carla pelit
C. Tere memiliki
sikap bijaksana dan Carla dengki
D. Tere memiliki
sikap ceria dan Carla pendiam
E. Tere memiliki
sikap dewasa dan Carla kekanak-kanakan
28.
Perhatikan teks berikut!
Seperti
tahun-tahun sebelumnya, Hari Pers Nasional atau HPN . . . masyarakat pers.
Tahun 2023, perayaan HPN di Medan dihadiri Presiden Joko Widodo. Selain
membahas isu kontemporer di industri media, seperti disrupsi digital yang . . . perubahan besar industri pers, konvergensi
media, pengaruh artificial inteligent (AI), dan dunia jurnalisme, ajang HPN
seperti menjadi arena reuni bagi komunitas pers, termasuk sejumlah pengusaha
dan politisi.
Kata bentukan
yang tepat untuk mengisi bagian yang rumpang adalah . . .
A. membawa,
diperingati
B. dibawa,
diperingati
C. diperingati, membawa
D. memperingati,
membawa
E. diperingati,
dibawa
29.
Perhatikan kalimat berikut!
Sekolah kami
lulusannya berkualitas dan mudah bekerja.
Perbaikan untuk
kalimat tidak logis tersebut adalah . . .
A. Lulusan sekolah
kami berkualitas dan mudah bekerja.
B. Sekolah yang
lulusannya sekolah kami berkualitas dan mudah bekerja.
C. Berkualitas dan
mudah bekerja sekolah kami lulusannya.
D. Sekolah
lulusannya kami berkualitas dan mudah bekerja.
E. Sekolah yang
lulusannya kami berkualitas dan mudah bekerja.
30.
Cermati kalimat berikut!
Sharen membeli
berbagai sayur-mayur dipasar tradisional.
Perbaikan
kalimat tidak efektif tersebut adalah . . .
A. Sharen membeli
berbagai sayur mayur di pasar tradisional.
B. Sharen membeli
sayur mayur di pasar tradisional.
C. Sharen membeli
sayur-mayur di pasar tradisional.
D. Sharen membeli
berbagai sayur mayur dipasar tradisional.
E. Sharen membeli
sayur-mayur dipasar tradisional.
31.
Cermati kutipan berikut!
Sebagai bahasa
nasional, Bahasa Indonesia menjadi identitas masyarakat Indonesia. Namun, pada
prakteknya Bahasa Indonesia belum digunakan secara baik dan benar. Maka dari
itu, pendidikan karakter dalam pembelajaran Bahasa Indonesia sangat penting
untuk diterapkan.
Kata tidak baku
pada kutipan tersebut adalah . . .
A. identitas
B. karakter
C. diterapkan
D. praktek
E. digunakan
32.
Cermati kalimat berikut!
Diva mengantri
di loket untuk membeli tiket kereta api tujuan Surabaya.
Kaliamat
tersebut terdapat kata yang tidak sesuai Ejaan Bahasa Indonesia, perbaikannya
adalah . . . .
A. mengantri
seharusnya mengantre
B. di loket
seharusnya diloket
C. tiket
seharusnya ticket
D. Surabaya
seharusnya Surabaya
E. Kereta api
seharusnya Kereta Api
33.
Cermati teks berikut!
Paparan materi
yang disampikan oleh Bapak Arthurius SH sangat menarik tetapi durasinya sangat
sedikit.
Penggunaan
tanda baca yang tepat untuk teks tersebut adalah . . .
A. Paparan materi
yang disampikan, oleh Bapak Arthurius S.H. sangat menarik, tetapi durasinya
sangat sedikit.
B. Paparan materi
yang disampikan oleh Bapak Arthurius, S.H. sangat menarik tetapi durasinya
sangat sedikit.
C. Paparan materi
yang disampikan oleh Bapak Arthurius SH, sangat menarik tetapi durasinya sangat
sedikit.
D. Paparan materi
yang disampikan, oleh Bapak Arthurius S.H. sangat menarik tetapi durasinya
sangat sedikit.
E. Paparan materi
yang disampikan oleh Bapak Arthurius, S.H. sangat menarik, tetapi durasinya
sangat sedikit.
34.
Cermati teks berikut!
Pemindahan ibu
kota bukanlah sesuatu, fenomena baru banyak negara telah melakukannya seperti
Brasil; Pakistan; Nigeria; Jerman; dan baru-baru ini Israel.
Penggunaan
tanda baca yang tepat untuk teks tersebut adalah . . .
A. Pemindahan ibu
kota bukanlah sesuatu fenomena baru banyak negara telah melakukannya, seperti
Brasil, Pakistan, Nigeria, Jerman, dan baru-baru ini Israel.
B. Pemindahan ibu
kota bukanlah sesuatu fenomena baru banyak negara telah melakukannya, seperti
Brasil Pakistan, Nigeria, Jerman dan baru-baru ini Israel.
C. Pemindahan ibu
kota bukanlah sesuatu fenomena baru, banyak negara telah melakukannya, seperti,
Brasil, Pakistan, Nigeria, Jerman dan baru-baru ini Israel.
D. Pemindahan ibu
kota bukanlah sesuatu fenomena baru. Banyak negara telah melakukannya, seperti
Brasil, Pakistan, Nigeria, Jerman, dan baru-baru ini Israel.
E. Pemindahan ibu
kota bukanlah sesuatu fenomena baru, banyak negara telah melakukannya seperti,
Brasil, Pakistan, Nigeria, Jerman, dan baru-baru ini Israel.
35.
Cermati kalimat penutup surat
berikut!
Demikian surat
lamaran pekerjaan ini saya buat. Atas Perhatiannya, saya ucapkan terima kasih
banyak.
Perbaikan
penulisan kalimat penutup surat tersebut adalah . . .
A. Demikian surat
lamaran pekerjaan ini saya buat. Atas Perhatiannya, diucapkan terima kasih.
B. Demikian surat
lamaran pekerjaan ini saya buat. Atas Perhatiannya, saya ucapkan terima kasih.
C. Demikian surat
lamaran pekerjaan ini saya buat. Atas Perhatian Bapak, saya ucapkan terima
kasih banyak.
D. Demikian surat
lamaran pekerjaan ini saya buat. Atas izinnya, saya ucapkan terima kasih
banyak.
E. Demikian surat
lamaran pekerjaan ini saya buat. Atas Perhatian Bapak, saya ucapkan terima
kasih.
36.
Cermati teks berikut!
"Dari
tujuh anak mereka, adalah Sie Sie anak tertua, gadis remaja usia enam belas.
Mekar menjadi kembang daerah kumuh itu, rambutnya panjang, tinggi semampai,
berkulit putih, berlesung pipi, dan amboi manis sekali senyumnya. Kalau kau
bertemu dengan Sie di oplet, tidak akan menyangka dia amoy dari keluarga miskin
atau gadis remaja yang setiap hari harus bekerja keras, mengurus enam adik
sejak subuh buta sampai larut malam saat adiknya yang masih bayi jatuh
tertidur."
(Sepotong Hati
yang Baru oleh Tere Liye)
Ringkasan isi kutipan
novel tersebut adalah . . . .
A. Sie Sie gadis
remaja, tinggi semampai, berlesung pipi, dan manis wajahnya.
B. Sie Sie gadis
remaja dan anak tertua yang bekerja keras mengurus enam adiknya.
C. Sie Sie gadis
amoy berusia enam belas tahun, berambut lurus, dan tinggi semampai.
D. Sie Sie gadis
berkulit putih yang menjadi kembang daerah kumuh itu manis sekali.
E. Sie Sie gadis
remaja yang sering dijumpai di oplet adalah seorang pekerja keras.
37.
Perhatikan teks prosedur berikut!
Langkah-langkah
membuat kolase.
(1) Pikirkan konsep
kolase yang akan dibuat.
(3) Setelah
menentukan konsep dan latar, siapkan bahan dan alat untuk membuat kolase.
(4) ………………………………………………..
(5) Tahap akhir,
biarkan kolase mengering.
Kalimat yang tepat untuk melengkapi teks prosedur
rumpang tersebut adalah . . .
A. (2) Pilih dan
siapkan latar yang tepat untuk dasar pembuatan kolase. (4) Mulailah proses
pembuat kolase.
B. (2) Siapkan
bahan yang sesuai untuk pembuatan kolase. (4) Mulailah proses pembuat kolase.
C. (2) Pilih dan
siapkan latar yang tepat untuk dasar pembuatan kolase. (4) buatlah sketsa
dengan pensil.
D. (2) Pilih dan
siapkan latar yang tepat untuk dasar pembuatan kolase. (4) tempelkan bahan pada
sketsa yang dibuat.
E. (2) Gambarlah
sketsa kolase. (4) carilah latar yang sesuai dengan tema kolase yang dibuat.
38.
Perhatikan teks tersebut!
Jika ingin
membeli pisang ambon, Anda tidak perlu mencarinya di kota ambon.
Penggunaan
huruf kapital yang tepat pada teks tersebut adalah . . . .
A. pisang Ambon
B. pisang Ambon
C. Kota Ambon
D. kota Ambon
E. dikota Ambon
39.
Perhatikan teks berikut!
(1) “Mari berikan
asupan hewani seperti susu, daging, telur dan ikan untuk mencegah stunting”. (2)
Seruan yang disampaikan Plt Direktur Gizi dan Kesehatan Ibu Anak Kementerian
Kesehatan (Kemenkes) dr. Ni Made Diah merupakan pesan utama dalam peringatan
Hari Gizi Nasional (HGN) yang jatuh setiap 25 Januari. (3) Pesan pentingnya
gizi bagi anak sekilas memang klise. (4) Seruan itu kerap digaungkan setiap
jelang HGN yang memang diarahkan untuk memupuk kepedulian masyarakat akan
pentingnya memenuhi nutrisi sehat dan seimbang serta menciptakan produksi
pangan berkelanjutan. (5) Namun, apabila ditilik dari realitas di lapangan,
seruan ini memang harus terus disampaikan, terutama melihat kasus stunting di
Tanah Air.
Opini penulis dalam teks tersebut terdapat
pada kalimat nomor . . . .
A. (1)
B. (2)
C. (3)
D. (4)
E. (5)
40.
Perhatikan kutipan teks resensi film
berikut!
Film berjudul
“Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck” ini menyajikan kisah yang diadaptasi dari
novel angkatan klasik yang dikemas dengan menarik dan tetap mempertahankan unsur-unsur
etnik yang terkandung, seperti dialog antartokoh yang menggunakan bahasa
daerah. Terutama Zainuddin yang berlogat Bugis. Film ini juga menyajikan
suasana khas tahun 30-an dengan menggunakan pemeran figuran asing dan didukung
dengan properti seperti uang, kendaraan, dan ejaan ala tahun 30-an. Unsur
komedi dan humor juga sedikit ditaburkan pada beberapa adegan sehingga penonton
tidak bosan. Penggunaan logat asli Bugis yang diperankan oleh Zainuddin memang
mempertahankan ciri etnik yang terkandung, hanya saja logat yang diucapkan
terdengar kurang natural dan malah terkesan lucu. Selebihnya sudah baik dan hampir sempurna.
Kalimat yang
tepat untuk mengisi bagian yang rumpang pada kutipan teks resensi film tersebut
adalah . . . .
A. Terutama
Zainuddin yang berlogat Bugis
B. Kisah cinta
karena perbedaan kasta
C. Etnik melayu
sangat kental dalam film ini
D. Ceritanya
mengisahkan percintaan pemuda melayu
E. Latar film
dibuat di masa penjajahan Belanda
B. ESAI
Jawablah pertanyaan-pertanyaan
berikut dengan jelas dan tepat.
41. Perhatikan teks
berikut!
(1) Nama pemuda Taiwan itu adalah Wong Lan, anak
semata wayang dari keluarga kaya. Keluarga mereka punya pabrik tekstil, hidup
makmur, berkecukupan. (2) Sejak usia
Wong Lan menginjak kepala tiga, Bapak Ibunya sudah sibuk mengingatkan agar dia
segera menikah, mencari gadis pilihan, membina keluarga sendiri. (3) Sayangnya,
sejak usia tiga belas, kelakuan Wong Lan jauh bumi jauh langit dari harapan
orang tuanya. (4) Dia malas sekolah, lebih suka keluyuran, merokok, minuman
keras, berjudi, berteman dengan orang-orang salah. (5) Tabiatnya buruk, suka
berteriak, dan kadang memukul pembantu di rumah. (6) Bapak Ibunya berharap,
kalau Wong Lan akhirnya menikah, maka perangainya akan sedikit berubah. (7) Maka
tidak terhitung anak gadis kenalan, kolega bisnis, tetangga yang diajak ke
rumah, berkenalan dengan Wong Lan, sia-sia, anak semata wayang mereka lebih
suka hidup bebas.
Bukti watak
tokoh terdapat pada kalimat nomor . . . .
42. Cermati kutipan
cerpen berikut!
(1)
Tiba-tiba Nizar membuka matanya
lebar-lebar. “Kalau sudah besar boleh, Mama?” tanyanya.
(2)
Ibu itu sudah lama tahu, bahwa
anaknya mencintai Asni, gadis kecil tetangganya.
(3)
Ia membelai rambut kepala anaknya
dengan mesra, lalu menjawab, “Ya, kalua sudah besar dan sudah jadi jenderal,
boleh.”
(4)
Malam ini ia akan tidur dengan
pikiran jernih dan mimpi yang teramat indah.
(5)
Nizar berbalik ke dinding
menyembunyikan mukanya. Ia tersenyum dengan bahagia dan puas sekali.
Urutan peristiwa yang tepat kutipan cerpen tersebut
adalah . . . .
43. Perhatikan teks
berikut!
"Empat
buah Rp5.000,00". Tulisan itu terpampang di gerobak tukang gorengan. Sejak
sepekan terakhir, penjual gorengan mulai menaikkan harga dagangannya Rp250,00 sampai
dengan Rp500,00 dari semula hanya Rp1.000,00/buah . . . . . Bahkan, sampai
menarik perhatian pemimpin daerah seperti Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil yang
juga mengunggah hal tersebut di akun Instagram pribadinya. Tak jarang, para
penjual harus menjelaskan dengan awalan kata ”maaf” jika ada pembeli yang
bertanya. Mereka terpaksa menaikkan harga jual dagangannya seiring kenaikan
harga kebutuhan pokok. Sebut saja minyak goreng, telur, bahkan cabai rawit yang
harganya kini melambung.
Kalimat yang
tepat untuk mengisi bagian yang rumpang pada teks tersebut adalah . . . .
44. Cermati teks
iklan berikut!
Deterjen
Kinclong ahlinya mencuci. Bandingkan kualitas produk ini dengan yang lain.
Aromanya tidak seperti deterjen lain. Satu takar Kinclong dapat hilangkan
pakaian bernoda.
Perbaikan kalimat
iklan tersebut yang tepat adalah . . .
45. Perhatikan
daftar pustaka berikut!
Aksan,
Hermawan. 2011, Proses Kreatif Menulis Cerpen, Bandung, Nuansa.
Knight, John F.
2001: Family Medical Care Volume 4. Bandung; Indonesia Publishing House
Badudu: J.S.
1993. Inilah Bahasa Indonesia yang Benar I. Jakarta. PT Gramedia.
Perbaikan tanda
baca pada daftar pustaka tersebut yang tepat adalah . . .
2 comments